[:ID]ZIS ROHIS LINTASARTA DISTRIBUSIKAN BANTUAN UNTUK KORBAN BANJIR JOGJAKARTA[:]

oleh | Des 7, 2017 | News

[:ID]JOGJAKARTA. Pasca banjir Jogja yang terjadi sejak Selasa, (28/12/2017) Rumah Zakat segera melakukan Aksi Peduli Bencana dengan melakukan evakuasi dan menyalurkan bantuan kepada warga terdampak banjir. Setelah banjir surut, Rumah Zakat bersinergi bersama ZIS Rohis Lintasarta untuk menyalurkan bantuan kepada para korban banjir, Rabu (06/12/2017) di Dusun Butuh, Kelurahan Sriharjo, Kecamatan Imogiri, Kab Bantul, DIY.

75 paket perlengkapan dapur, 70 paket perlengkapan sekolah untuk SD-SMA dan 14 paket perlengkapan PAUD diditribusikan untuk 75 kepala keluarga di Dusun Butuh. Bantuan yang diberikan sangat dibutuhkan oleh para korban banjir agar dapat memulihkan kegiatan dan aktifitas mereka seperti biasanya.

“Alhamdulillah, terimakasih, saya sangat senang, semoga kami segera pulih kembali, dan tidak ada bencana lagi , Terimakasih Lintasarta , Terimakasih Rumah Zakat,” Ungkap Kamilah (53 thn), salah seorang penerima manfaat bantuan peralatan dapur.’

Ibu Warnitis, Branch Manager Rumah Zakat Jogjakarta berterimakasih kepada ZIS Lintasarta untuk selalu bersinergi bersama Rumah Zakat dalam aksi-aksi peduli kebencanaan.

“Selama ini ZIS Lintasarta, dihampir semua momentum-momentum kebencanaan selalu bersinergi bersama Rumah Zakat untuk penyaluranya,” ungkapnya.

Rumah Zakat sangat mengharapkan sinergi dalam aksi-aksi peduli bencana bisa memberi manfaat terbaik bagi masyrakat terdampak yang menerima, “Semoga tambah sukses dan berkah untuk Rohis Lintasarta,” tutupnya.

Newsroom/Kuna
Jogjakarta

 [:]