WUJUDKAN KEPEDULIAN TERHADAP ANAK YATIM, RUMAH ZAKAT SALURKAN KADO LEBARAN

oleh | Apr 9, 2024 | Berita

CILEGON – 09 April 2024 – Menjelang akhir ramadhan, Rumah Zakat kembali menyalurkan bantuan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat pra sejahtera. Kali ini, Rumah Zakat menyalurkan Kado Lebaran Yatim (KLY) kepada sejumlah anak di Kecamatan Taktakan, Kota Cilegon, Selasa (09/4).

Sebagai informasi, Kado Lebaran Yatim adalah salah satu Program Rumah Zakat untuk membantu anak-anak yatim dhuafa. Salah satu penerima manfaat, Nabilah, yang berusia 13 tahun, menyatakan kebahagiannya atas paket kado Lebaran yang diberikan oleh Rumah Zakat. “Saya senang sekali mendapatkan paket kado Lebaran dari Rumah Zakat. Terima kasih banyak.” ucapnya.

Zaenudin, selaku Relawan Rumah Zakat menyampaikan harapannya terhadap kegiatan ini, “Kami berharap bahwa kehadiran paket kado Lebaran ini dapat memberikan kebahagiaan dan memperkuat semangat kepada anak-anak yatim dhuafa di Kelurahan Kuranji. Semoga kebaikan ini juga dapat menginspirasi orang lain untuk peduli dan berbagi kepada sesama.”

Newsroom

Zainudin/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0