[:ID]PALEMBANG. Rabu, (03/05) Rumah Zakat bersama donatur Baitul Maal Semen Baturaja melaksanakan aksi siaga sehat di wilayah Dusun Talang Aman, kelurahan Batu kuning, Kecamatan Baturaja Barat. Kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Rumah Zakat dan Baitul Maal Semen Baturaja terhadap kesehatan masyarakat.
Aksi siaga sehat dimulai pukul 14.00 – 16.00. Acara dimulai dengan pembukaan oleh perwakilan dari Rumah Zakat dan dilanjutkan dengan penyuluhan kesehatan yang disampaikan oleh dokter Bariqil kodri tentang diare.
Setelah dilakukan penyuluhan, kemudian pasien menunggu untuk pemeriksaan tensi darah dan konsultasi penyakit ke dokter umum. Dilanjutkan dengan melakukan cek metabolik seperti asam urat, gula darah, kolesterol sesuai anjuran dokter.
Tidak hanya melakukan pemeriksaan kesehatan saja, wargapun mendapatkan resep obat yang telah diberikan oleh dokter. Dan yang terakhir, para peserta aksi siaga sehat mendapatkan makanan tambahan yang diberikan kepada lansia dan balita, berupa susu dan buah.
Jumlah penerima manfaat aksi siaga sehat kali ini adalah sebanyak 122 orang. Warga Talang Aman mendapatkan layanan kesehatan gratis dari Rumah Zakat bersama Baitul Maal Karyawan Semen Baturaja.
Newsroom/Dian Ekawati
Palembang[:en]PALEMBANG. Wednesday, (05/05) Rumah Zakat along with donators from Baitul Maal Semen Baturaja carried out health preparedness action in Talang Aman Hamlet, Batu kuning village, West Baturaja District. The activity is a form of care from Rumah Zakat and Baitul Maal Semen Baturaja on public health.
health preparedness action started at 02.00 – 04.00 pm. The event started with the opening by representatives from Rumah Zakat and continued with health counseling delivered by doctor Bariqil kodri about diarrhea.
After the counseling, then the patient waits for blood pressure examination and consultation of the disease to the general practitioner followed by a metabolic check such as uric acid, glucose, cholesterol as recommended by a doctor.
Not only do health checks alone, people get prescription drugs that have been given by doctors. And finally, the participants received supplementary food given to the elderly and toddlers, in the form of milk and fruit.
The number of beneficiaries of the action is 122 people. Talang Aman residents get free health care from Rumah Zakat with Baitul Maal Semen Baturaja’s Employee.
Newsroom/Dian Ekawati
Palembang[:]