UDIN BENGKEL DI BANJARMASIN

oleh | Mei 19, 2011 | News

BANJARMASIN. Penyaluran usaha bengkel pertama yang dibantu dan dikelola melalui Rumah Zakat Cabang Banjarmasin akhirnya sudah bisa dibuka, di wilayah ICD Banjarmasin Utara, Rabu (18/5). Pengelola bengkel ini adalah Fachruddin, yang biasa disapa Udin. Ada yang mengatakan Udin sedunia, karena ditempat tinggalnya di Jalan Alalak Selatan RT 6 Banjarmasin Utara, kalau bertanya Udin maka orang akan bertanya, Udin siapa ? disini banyak namanya Udin ada 6 orang.

Setelah pembukaan usaha bengkel motornya, Udin dipanggil masyarakat menjadi “Udin Bengkel”. Sebelumnya dia bekerja di tempat orang lain. Sebagai mekanik motor selama 2 tahun, hasil harian yang di dapat dibagi dengan pemilik usaha bengkel dan mekanik 2 orang (termasuk dia salah satunya),sehingga penghasilannya tidak terlalu banyak, mulai dari Rp15.000,- sampai Rp50.000,- setiap harinya.

Udin mempunyai istri dan 3 orang anak usia sekolah, istrinya memasuki 8 bulan usia kehamilan,dan didaftarkan menjadi member layanan Bersalin Gratis. Anaknya yang SD sebagai Penerima Manfaat beasiswa juara dari Rumah Zakat Cabang Banjarmasin. Sehingga dalam 1 keluarga ada sebuah hubungan atau Integrasi berbagai macam program dijalankan. Pengelola usaha bengkel ini begitu semangat dan bersyukur sekali atas bantuan usaha bengkel motor oleh Rumah Zakat, impian dan cita- citanya selama ini, kini bisa terwujud.***

Newsroom/Sugianur
Banjarmasin