[:ID]TUMBUHKAN MINAT BACA SEJAK DINI DI SDN AZ-ZAHRA[:]

oleh | Apr 19, 2017 | News

[:ID]TUMBUHKAN MINAT BACA SEJAK DINI DI SDN AZ-ZAHRACILEGON. Selasa, (18/04) mobil keliling Rumah Zakat hadir di SDN Az-zahra yang berlokasi di Kependilan Kelurahan Panggung Rawi, Kecamatan Jombang Kota Cilegon. Hal tersebut bertujuan untuk berbagi energi kebahagiaan dan menumbuhkan minat baca sejak dini kepada anak-anak.

“Sekolah ini berdiri sejak tahun 2004. SDN Az-zahra didirikan khusus untuk masyarakat ekonomi menengah ke bawah. Kami sangat berterima kasih kepada Rumah Zakat yang sudah menghadirkan mobil perpustakaan keliling ini kepada sekolah kami. Kegiatan ini sangat edukatif dan anak-anak terlihat senang. Semoga bisa menjadikan mereka lebih cinta dalam membaca buku.” Ujar Asep, salah satu guru SDN Az-Zahra.

Kegiatan tersebut di awali dengan senam penguin. Anak-anak tampak antusias mengikuti senam penguin karena gerakannya yang sangat lucu. Kemudian dilanjutkan dengan mendongeng yang dibawakan oleh Kak Udoh dengan tema pohon apel. Agar lebih teratur, anak-anak dibagi kelompok sesuai kelasnya. Kelas 1 dikhususkan untuk mewarnai, kelas 2 mengikuti permainan lego, kelas 3 bermain congkak, sedangkan kelas  4 dan 5 diarahkan untuk membaca buku, dan kelas 6 mengikuti pelatihan komputer dengan materi power point.

“Tadi aku membaca Al-qur’an surat yasin. Aku sangat senang sekali dengan adanya mobil perpustakaan cilegon ini, karena aku bisa membaca banyak buku yang aku senangi, selain itu aku juga bisa bermain bersama teman-teman.” tutur Dani salah satu siswa SDN Az-zahra.

Sama halnya dengan Dea, ia senang mendapatkan hadiah dan berharap mobil perpustakaan keliling Rumah Zakat Cilegon hadir kembali di lain waktu. “Saya senang kedatangan mobil perpustakaan keliling Rumah Zakat Cilegon, saya bisa belajar, membaca buku dan mendapatkan hadiah. Terimah kasih mobil perpustakaan keliling Rumah Zakat Cilegon. Nanti datang kesini lagi ya.” Ungkap Dea, salah satu penerima manfaat.

Anak-anak semakin antusias ketika mobil juara menampilkan film edukasi yang disaksikan oleh seluruh siswa, staf pengajar sekolah dan tim Rumah Zakat Cilegon. Rangkaian kegiatan tersebut ditutup oleh pengumunan lomba dan pembagian hadiah.

Newsroom/Dian Ekawati

Cilegon[:]