TINGKATKAN KESADARAN KESEHATAN, FILANTROPI INDONESIA BERSAMA RUMAH ZAKAT ADAKAN PENYULUHAN PHBS DAN PENCEGAHAN DBD

oleh | Jul 20, 2023 | Berita

LOMBOK TENGAH – Tim penyuluh Tri Harmiati dan Syamsudin dari UPTD BLUD Puskesmas kecamatan
Praya, Lombok Tengah(08/07) melakukan penyuluhan gerakan perilaku hidup bersih
dan sehat (PHBS) dan pencegahan DBD di Sekretariat Posyandu Seroja Salbi, Kelurahan
Gonjak, Kecamatan Praya, Kabupaten Lombok Tengah.

Dengan adanya PHBS dan pencegahan DBD ini,
diharapkan bisa diterapkan oleh kader, sasaran Posyandu juga masyarakat di
lingkungan atas dasar kesadaran sebagai hasil pembelajaran sehingga secara
mandiri mampu mencegah penyakit, meningkatkan kesehatan, serta turut berperan
aktif dalam mewujudkan lingkungan sehat.

Dalam penyuluhan narasumber juga mengingatkan
mengenai kewaspadaan terhadap penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yaitu dengan
cara mencegahnya melalui gerakan 3M Plus, yaitu menguras tempat penampungan
air, menutup tempat penampungan air, dan mengubur barang-barang bekas, plus
memlihara ikan pemakan jentik nyamuk, mengusir nyamuk dengan menggunakan obat
nyamuk, mencegah gigitan nyamuk dengan memakai obat nyamuk gosok, memasang
kelambu dan tidak menggantung baju.

Herman Satriawan selaku Lurah Gonjak sangat
mendukung dan berharap penyuluhan ini dapat meningkatkan kesadaran dan
pengetahuan kader posyandu maupun masyarakat mengenai pentingnya penerapan PHBS
di lingkungan dan mencegah DBD.

Untuk mendukung PHBS dan pencegahan DBD
secara berkelanjutan kolaborasi Filantropi Indonesia bermitra dengan Rumah
Zakat juga mensupport Higienis kits berupa tong sampah deret, sapu, ember, kanebo,
keset, sabun lantai, dan pembersih kloset.

Newsroo

Syarif Al Hanan/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0