[:ID]SOLO, Sabtu, (4/3). Tepat hari ini 2 tahun perjalanan Posyandu Anugerah di Desa Berdaya binaan Cita Sehat dan Rumah Zakat hadir di tengah-tengah masyarakat RW 37, Mojosongo. 2 tahun artinya semakin dewasa dan terus bertumbuh agar menjadi Posyandu Balita yang semakin baik dalam segala hal. Hal ini diungkapkan oleh Riyani, selaku pendamping posyandu dari Puskesmas Sibela Mojosongo.
“Tahun ini jumlah balita di RW 37 mencapai 62 anak, dengan tingkat kunjungan mencapai 89%. Kami berharap tingkat kunjungan bisa meningkat menjadi 100% di tahun 2017 dengan memberikan pelatihan kepada kader agar dapat kreatif dalam memberikan pelayanan,” ungkap Anto, Public Health Cita Sehat yang juga mendampingi posyandu tersebut.
Menurut keterangan Dastri, Ketua Posyandu Anugerah dalam memperingati ulang tahun posyandu, diadakan rangkaian acara yang dimulai dari potong tumpeng, bagi doorprize dan PMT gratis, photobooth balita dan edukasi kesehatan.
“Kami berharap apa yang kami berikan dapat meningkatkan motivasi warga yang menimbangkan balitanya agar mendidik putra putrinya dengan pola asuh yang baik dan benar, terutama perhatian tentang gizi,” pungkas Dastri.
Newsroom/Nurul Rahayu
Solo[:en]SOLO, Saturday (4/3). On this day, exact two years our experience for Posyandu Anugerah in the Empowered village of Cita Sehat and Rumah Zakat has presented in the society of RW 37, Mojosongo. Two years means more mature and growth in order to become well in all aspect of Posyandu. This was conveyed by Riyani, as the companion of Puskesmas Posyandu Sibela Mojosongo.
“This year the number of babies in RW 37 reached 62 children, with visitation levels reach 89%. We expect traffic levels could be increased to 100% in 2017 to provide the training for volunteers be creative in providing services, “Said Anto, Public Health Cita Sehat.
According to Dastri, chief of Posyandu Anugerah in commemorating the anniversary of the Posyandu, they held a series of events that started from the cut cone of nasi kuning, for the door prize and free PMT, photobooth for the babies and health education.
“We hope that what we provide can increased the motivation of citizens who weigh their babies in order to educate their children with good parenting, especially the concern about the nutrition,” said Dastri.
Newsroom/Nurul Rahayu
Solo[:]