TERIMA BANTUAN TERNAK DOMBA, SUKISNO : SEMOGA DOMBA INI BISA BERKEMBANG DAN BERKAH

oleh | Sep 25, 2023 | Berita

PURWOREJO – Rumah Zakat adalah lembaga sosial yang
senantiasa menebar manfaat kepada masyarakat luas terutama yang kurang mampu
agar bisa segera keluar dari garis kemiskinan. Salah satu wujud nyatanya adalah
dengan memberikan bantuan modal usaha kepada para penerima manfaat. Dengan
Semangat Hari Tani Nasional, Pada hari Jum’at (22/9) melalui Sukarjo selaku Relawan
Rumah Zakat Desa Ketawangrejo. Rumah Zakat menyalurkan bantuan berupa dua ekor
indukan domba siap kawin kepada Sukisno warga RW 03 Ketawangrejo.

Sukisno adalah salah satu warga kurang yang punya usaha
ternak kambing dan masih mengalami kendala permodalan. Pekerjaan sehari harinya
hanya seorang pencari rumput (tukang ngarit) dan buruh tani.

Bantuan dua indukan domba ini rencananya akan dipelihara
dengan sistem bergulir dengan anggota peternak yang lain agar membawa
kemanfaatan yang lebih luas dan diharapkan bisa menambah kesejahteraan dan
mengeluarkan bapak Sukisno dari garis kemiskinan.

Sukarjo, selaku relawan Rumah Zakat Desa Ketawangrejo akan
terus mendampingi usaha penerima manfaat sampai mereka keluar dari garis
kemiskinan.

“Dipelihara yang serius dan baik ya pak,” ucap Sukarjo

Senyum ceria nampak dari wajah bapak Sukisno saat menerima
dua indukan domba tersebut. “Terima kasih donatur Rumah Zakat semoga domba
ini bisa berkembang dan berkah.” Ungkap Sukisno.

Newsroom

Abdullah/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0