TERIMA BANTUAN MODAL USAHA DARI TOKOPEDIA, WARGA SIAPKAN LAHAN UNTUK KOLAM BUDIDAYA IKAN LELE

oleh | Oct 19, 2022 | Berita

PANDEGLANG
Relawan desa berdaya Cikeusik, Pandeglang bersama dua orang calon penerima
manfaat budidaya ikan lele yaitu Andi dan Endin tengah mempersiapkan lahan
untuk pembuatan kolam budidaya ikan lele yang disupport oleh Tokopedia, Minggu
(16/10).

Bantuan dari Tokopedia yang diberikan
berupa modal usaha yang dikelola bersama Badan Usaha Milik Masyarakat (BUMMas)
Berkah Bersama dengan penerima manfaat yaitu Andi dan Endin.

Diatas lahan seluas 250 meter persegi ini
akan dibangun 4 unit kolam ikan lele berikut dengan saung jaga dan rumah magot.
Usaha ini nantinya akan dikelola oleh Andi selaku pemilik lahan dan dibantu
oleh  Endin.

Ini adalah persiapan awal sambil menunggu
barang pembuatan kolam kami membuat pemagaran dan pembuatan saung pakan
terlebih dahulu.

“Kami juga sangat berterima kasih kepada
Tokopedia dan Rumah Zakat yang telah mensupport kami dalam merintis usaha
budidaya ikan lele ini.” Ungkap Andi.

Newsroom

Taufan Firdaus/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0