MEDAN. Superinfak kini menjadi sumber referensi untuk kemudahan berinfak di dalam rumah. Ini dibuktikan oleh Iswandi (29) salah satu donatur Superinfak. Iswandi mendapatkan info Superinfak ini dari sahabatnya.
Mengenai manfaat dengan adanya Superinfak ini, walaupun baru beberapa hari hadir di rumahnya, kini manfaanya sudah bisa dirasakan. Iswandi yang berprofesi sebagai pemilik ’17 Outlet Minyak Wangi’ yang tersebar di Sumatera Utara ini mengaku memiliki kemudahan rezeki dan ketenangan dalam diri juga keluarganya. Beberapa outletnya sudah ada Superinfak ini jadi tidak hanya satu yang diletakkan di outlet minyak wanginya.
“Superinfak yang berada dioutlet saya tidak hanya diisi oleh pribadi dan keluarga. Namun, masyarakat yang berbelanja bisa memanfaatkan untuk berinfak”, ujarnya. “Saya juga sangat senang anak saya yang berusia 3 tahun sudah mau memasukkan sebagian uangnya ke dalam Superinfak ini juga, sehingga sejak kecil anak saya sudah mau berbagi kepada yang lain,” tambahnya.***
Newsroom/M.Angga
Medan