JAKARTA. Rumah Zakat berkesempatan hadir pada rapat koordinasi program penanggulangan kemiskinan di komplek Bina Graha, Kesekretariatan Negara RI, Jakarta Pusat, Selasa (3/8). Rapat koordinasi yang digagas Staf Khusus Kepresidenan Bidang Bantuan Sosial ini mengarah pada pembahasan Implementasi INPRES No. 3 tahun 2010, tentang Program Pembangunan yang Berkeadilan.
Rapat ini juga dihadiri oleh perwakilan kementerian dan lembaga terkait, seperti Kementerian Kesehatan, Kementerian Pendidikan, Kementerian Sosial, dan lain-lain. Dalam kesempatan tersebut, Andi Arief selaku Staf Khusus Kepresidenan Bidang Bantuan Sosial, mengapresiasi kehadiran Rumah Zakat sebagai salah satu instrument partisipasi swadaya masyarakat dalam penanggulangan kemiskinan, di samping instrument lembaga pemerintah.
Bagi Rumah Zakat, rapat ini sangat menarik karena apa yang didiskusikan sangat bersinggungan dengan program Rumah Zakat dalam “Merangkai Senyum Indonesia.” Pada akhir diskusi dibahas tentang pendekatan regional dalam penanggulangan kemiskinan, dan hal itu sama persis dengan konsep Integrated Community Development (ICD) yang dilakukan Rumah Zakat selama ini.***
Newroom/Herlan Wilandari
Jakarta