[:ID]SMP JUARA PEKANBARU GELAR PERSAMI DALAM RANGKA HARI KEMERDEKAAN[:]

oleh | Agu 21, 2018 | News

[:ID]PEKANBARU. (17/08). Makna dari kemerdekaan itu sendiri tidak hanya berperang menggunakan senjata saja namun dengan kreatifitas yang membangun dan generasi yang berkarakter. Tentunya memaknai
kemerdekaan ini tidak akan pernah habis dalam jiwa dan raga.

Perang bukanlah akhir dari segala perjuangan namun perang dalam
prestasi tentu ini yang diharapkan para generasi muda kedepan.

SMP Juara Pekanbaru Jumat (17/08) melaksanakan persami yang digelar dipangkalan SMP Juara Pekanbaru. Kegiatan ini dilakukan untuk menumbuhkan kesadaran mereka dalam memaknai hari kemerdekaan.

Adapun perlombaan ini digelar untuk penguatan mereka sebelum bertanding pada ivent perkemahan akbar Pondok Pesantren Teknologi Riau.

Menurut kak Mardiansyah sebagai Ketua Gudep 07-071.07-072 program persami ini rutin dilakukan setiap awal dan akhir semester.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan Trusc mereka dalam pendidikan kepramukaan dan bisa mengamalkan Trisatya dan Dasarma sehingga kedepan Republik Indonesia memiliki generasi yang handal dan berkualitas tuturnya” ujarnya.

Newsroom
M Hamidi / Lailatul Istikhomah[:]