[:ID]PEKANBARU. Ada suasana yang berbeda pada Jumat pagi (21/04) ini. Siswa SMP Juara Pekanbaru pagi ini melakukan kegiatan yang berbeda dari biasanya. Mereka sedang muroja’ah hafalan Al-quran secara bergantian.
Metode hafalan yang diterapkan kali ini adalah dengan menyetor hafalan satu per satu yang disaksikan oleh teman-temannya. Saat temannya sedang menyetor hafalan, siswa yang lain harus menyimak.
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya menjaga hafalan siswa Juara agar tetap ingat dan terjaga hafalannya, mengingat mereka sudah menjalani liburan dalam jangka waktu yang cukup lama.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Adi Hamdani, S.Pd sebagai Waka Kesiswaan SMP Juara Pekanbaru. “Selain untuk menjaga hafalan para siswa, Murojaah seperti metode ini bertujuan untuk menanamkan rasa persaudaraan antar siswa dengan duduk secara berhadap-hadapan dan mengucapkan ana uhibbu fillah yang artinya saya mencintaimu karena Allah.” Ujar Adi.
Newsroom/Dian Ekawati
Pekanbaru
[:]