YOGYAKARTA. Siswa SD Juara Yogyakata kembali mengukir prestasi. Tahun 2010 salah satu siswa kelas III SD Juara Yogyakarta yang bernama Rahma Elfrita Sari menggondol juara kedua untuk lomba mewarnai yang diselenggarakan Fakultas MIPA UGM, Minggu (31/1).
Dalam perlombaan yang bertajuk, Mari Selamatkan Bumi Kita itu Rahma bersaing dengan puluhan siswa SD di Yogyakarta. Berkat semangat dan dukungan yang diberikan orang tua beserta guru-guru tercinta, Rahma berhasil meraih juara.
“Semoga dengan kemenangan ini, piala-piala akan terus mengalir ke SD Juara Yogyakarta” ungkap, salah satu guru SD Juara Yogyakarta, Catur dengan gembira.***
Newsroom/Sigit Wardono
Regional Jawa Tengah