SURABAYA. Siapa yang tidak mau punya rumah mewah dengan segala fasilitasnya? Semua orang tentu mau. Hari ini, Jumat 2 Nopember 2012 adalah hari istimewa bagi anak-anak kelas 3 SD Juara Surabaya. Anak-anak begitu bersemangat ketika membuat rumah impian mereka. Meskipun hanya membuat rumah mainan, tapi serasa membuat rumah sungguhan.
Ajang kreativitas dalam pembelajaran Pendidikan Seni Budaya dan Keterampilan (SBK) ini begitu menarik bagi siswa. Bukannya hanya bisa membuat mainan, tapi mereka bisa memvisualisasikan rumah impian mereka. “Aku mau punya rumah besar yang banyak kamarnya, ada kolam renangnya, taman yang bagus, dan halaman yang luas,” kata Azam ketika ditanya tentang rumah impian mereka.
“Semoga pembelajaran SBK ini dapat dilanjutkan lagi minggu depan, karena kami jadi tahu tentang cara membuat rumah mainan yang baik,” ucap salah satu siswa.***
Newsroom/Suradin
Surabaya