SISWA JUARA CIMAHI UKIR PRESTASI

oleh | Dec 20, 2013 | News

Rz CimahiCIMAHI. Siswa Juara Cimahi kembali menaklukkan Ahmad Yani-gugus sekolah SD Juara Cimahi bernaung. Siswa Juara Cimahi berhak mewakili Gugus Ahmad Yani uji nyali di tingkat Kota Cimahi pada Januari mendatang dalam Sapta Lomba PAI yang merupakan momen tahunan di Dinas Pendidikan Dasar Kota Cimahi.

Pada Rabu (18/12), beberapa siswa Juara CimahiĀ  mengukir prestasi dengan menjadi juara 1 tahfidz putra (M.Fadhil), juara 1 tahfidz putri (Farida), juara 1 keserasian salat (Ari, Ghifani, Reghina), juara 1 MTQ (M.Thoriq), juara 3 kaligrafi putra (Khonsa), dan juara 3 kaligrafi putri(Wildan) sehingga berhak mengikutiĀ  Sapta Lomba PAI .

Target SD Juara Cimahi selanjutnya adalah menaklukkan 3 kecamatan di Kota Cimahi agar bisa masuk Sapta Lomba PAI Tingkat Provinsi.***

Newsroom/ Hendi Munandar
Cimahi

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0