SINERGI MTT JABAR BERSAMA RZ BAGIKAN KADO LEBARANMTT JABAR DISTRIBUTES EID GIFT WITH RZ

oleh | Jul 25, 2014 | News

RZ LDKO CilegonBANDUNG. Kamis (24/07), MTT (Majelis Taklim Telkomsel) Jawa Barat yang menjadikan RZ (Rumah Zakat) sebagai mitra pemberdayaannya, membagikan berkah Ramadhan berupa kado lebaran kepada Yayasan Al Jabar yang terletak di Komplek Bumi Bakti Abadi Blok F-8 Desa Bojongsari, Kecamatan Bojong Soang, Kabupaten Bandung dan diterima langsung oleh Ketua Pengurus Yayasan Al Jabar Hj Endang Trimoerti, S.Sos.

Sebagai bentuk kelanjutan program MTT Pusat, MTT Jabar menyerahkan bantuan berupa 90 paket lebaran dan dana operasional sekolah. Setiap siswa mendapatkan makanan, minuman, peralatan sekolah seperti tas sekolah, buku tulis, alat tulis, tempat makan, tempat minum, agar motivasi dalam belajar terus meningkat.

Ketua MTT Jabar, Hadi Mulyono mengatakan, “Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari sinergi MTT dengan Rumah zakat yang menjadi mitra resmi perusahaan kita dalam pengelolaan dan penyaluran zakat. Semoga dengan bentuk perhatian khusus bagi generasi muda penerus bangsa dalam dunia pendidikan, perusahaan kita dapat memberikan andil penting terhadap peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia. ”

Yayasan Al Jabar adalah salah satu sekolah gratis untuk siswa TK dan DTA (Diniyah Taklimiyah Awaliyah) yang digagas oleh mantan karyawan dan karyawan Telkomsel. Awal 2005 melalui donasi perusahaan kita, dibangun Masjid Al Furqon yang menjadi cikal bakal berdirinya Yayasan Al Jabar pada tahun 2011. Bangunan dengan luas kurang lebih 140 m2 setiap harinya menampung 90 siswa yang terbagi menjadi dua kelas pagi dan tiga kelas sore. Dengan tujuh tenaga pengajar, Al Jabar menciptakan suasana belajar seperti di rumah sendiri dengan menerapkan pendidikan berbasis nilai-nilai Islam yang berkarakter dan pendidikan intelektual. Setiap anak didik diajarkan mengenai akhlaq, kepemimpinan, kemandirian, dan motivasi berpemahaman dengan dasar seni, kreatifitas, dan bahasa.

“Sesuai dengan tema Ramadhan Penuh Warna Penuh Makna, melalui bantuan ini kami harap perusahaan kita ikut mendukung program pemerintah dalam membangun generasi yang cerdas secara intelektual, emosional, dan spiritual serta Yayasan Al Jabar bisa menjadi wadah pendidikan yang berkualitas”, tutup Hadi.***

Newsroom/MTT
BandungSINERGI MTT JABAR BERSAMA RZ BAGIKAN KADO LEBARANBANDUNG. West Java MTT (Majelis Taklim Telkomsel), RZ empowerment partner, distributed eid gifts to Al-Jabar Foundation which is located in Bumi Bakti Abadi Blok F-8 Desa Bojongsari, Bojong Soang, Bandung, Thursday (24/7). Those gifts were received by Hj Endang Trimoerti, Al-Jabar Foundation Chairman of the Board, directly.

In this opportunity, MTT Jabar distributed 90 packages of eid gift (Kado lebaran Yatim) for orphans and school operational cost assistance. The eid gift is contained by food, drink, food box, drinking bottle, and school equipments.

“This action is a part of the synergy between MTT and RZ as MTT zakat management and distributor official partner. Hopefully, by giving particular concern toward the orphans in education, MTT can contribute in enhancing the quality of education in Indonesia,” Hadi Mulyono, MTT Jabar Chairman, said.

Al-Jabar Foundation is a free school for orphans that concern in teaching and coaching students regarding to Islamic subjects. Every student is taught about the moral values, leadership, independence, arts, creativity, and Languages.***

Newsroom/MTT
Bandung
SINERGI MTT JABAR BERSAMA RZ BAGIKAN KADO LEBARAN

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0