MEDAN. Jumlah korban tewas terkena awan panas dari erupsi Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Sumut), mencapai 14 orang, demikian laporan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sabtu malam.
Selain itu Pengungsi Letusan Gunung Sinabung Sumatera Barat sangat membutuhkan sekali bantuan. Bantuan yang diperlukan diantaranya makanan, pakaian, alat kebersihan dan perlengkapan tidur. Hal tersebut disampaikan oleh relawan RZ Budi Syahputra, Senin (03/02). Menurut dia, hingga saat ini kondisi Gunung Sinabung semakin menambah rasa panik dibenak para korban bencana, kondisi yang belum stabil sehingga warga di sekitarnya menjadi khawatir.
Relawan RZ yang terus bersiaga dilokasi bencana dengan menggelar aksi siaga sehat bagi para korban sinabung, selain itu. Relawan pun ikut merasakan sangat sedikit sekali bantuan yang ada untuk para korban erupsi gunung sinabung, mereka pun menuturkan bahwa kondisi disana menunjukan tanda-tanda lebih bahaya lagi. Status Awas tersebut berpotensi menyebabkan makin meluasnya lontaran material berukuran 3 hingga 4 centimeter yang jaraknya diperkirakan mampu mencapai 4 Km sehingga masyarakat yang bermukim dalam radius 5 Km dari kawah Gunung Sinabung direkomendasikan untuk diungsikan.
“Hingga saat ini RZ masih menerima bantuan dari para donatur yang ingin membantu meringankan beban para pengungsi letusan Gunung Sinabung. ,” tutur Chief Program Officer RZ Heny Widiastuti.
Newsroom/Diki Taufik
Medan