SEDEKAH YANG PALING UTAMA

oleh | Jan 15, 2024 | Inspirasi

Dunia ini memanglah tempat untuk mengumpulkan bekal akhirat.
Kita tidak akan hidup selamanya di dunia ini. Suatu saat kita akan wafat dan
meninggalkan semua harta benda, pekerjaan, aktivitas, hingga keluarga. Hanya
amal kebaikan yang ikhlas yang akan menemani kita hingga akhirat. Oleh karena
itu, berusahalah untuk memurniatkan niat amal kebaikan kita hanya untuk mengharap
rida-Nya semata, maka kelak amal kita akan dibalas oleh-Nya dengan kebahagiaan
di akhirat kelak.

Sahabat, apa yang kita lakukan di dunia semuanya akan
dipertanggung jawabkan di hadapan Allah Swt. Tidak akan ada yang luput barang
sedikit pun. Jika ia melakukan hal-hal yang diperintahkan oleh Allah dan Rasul,
maka ia akan dihadiahi surga yang indah. Namun, apabila ia sering berbuat dosa
di dunia, maka ia akan diberi siksa yang amat pedih.

Oleh karena itu, sebagai hamba yang cerdas, kita harus
pandai memilih amal untuk dikerjakan. Pilihlah amal yang kelak akan membawa kita
pada kebahagiaan di akhirat. Salah satu amalan yang bisa kita adalah
bersedekah.

Sedekah ada yang hukumnya wajib seperti: membayar zakat, membayar
kafarat, menafkahi anak dan istri, memenuhi nazar, atau membayar mahar. Selain
itu, ada juga yang hukumnya sunah seperti yang akan dibahas dalam tulisan ini.

Baca Juga: Keutamaan Sedekah Jariyah

Sahabat, sedekah memang banyak macamnya. Namun, sedekah yang
paling utama adalah sedekah jariyah. Pahala sedekah jariyah akan terus mengalir
kepada orang yang bersedekah meskipun misalnya ia telah meninggal dunia.

Di bawah ini ada beberapa contoh sedekah jariyah yang bisa
kita lakukan. Apa sajakah itu? Mari kita coba satu-satu!

1. Memberi Minum dan
Menggali Sumur

Air adalah kebutuhan mendesar setiap makhluk hidup.
Bayangkan jika tak ada air, betapa sulitnya kita hidup. Sehingga sedekah dalam
bentuk air sangat dianjurkan untuk dilakukan. Hal tersebut sebagaimana sabda
Nabi Muhammad saw. yang diriwayatkan dari Sa’id bin Al-Musayyib, dari Sa’ad bin
‘Ubadah, ia berkata:

“Wahai
Rasulullah, sungguh ibuku telah meninggal dunia, apakah boleh aku bersedekah
atas namanya?” Jawab Rasulullah, “Iya, boleh.” Sa’ad bertanya lagi,
“Lalu sedekah apa yang paling afdal?” Jawab Rasulullah, “Memberi
minum air.” (H.R. An-Nasai).

Sahabat bisa menunaikan sedekah air melalui Rumah Zakat di
tautan ini.

Baca Juga: Ini Dia keajaiban Sedekah Subuh 

2. Memberi Makan

Selain air, hal penting lainnya yang menjadi kebutuhan dasar
adalah makanan. Dengan makan, maka seseorang bisa memiliki energi untuk
menjalani segala aktivitas hariannya. Memberi makanan pun merupakan sedekah
yang juga dianjurkan oleh Rasulullah saw.

Sedekah makanan ini pernah dijelaskan dalam hadis yang
diriwayatkan dari Mua’adz bin Jabal, ia berkata bahwa Rasulullah bersabda, “Siapa memberikan makan orang mukmin
sehingga dia kenyang dari kelaparannya, maka Allah Swt. akan memasukkannya ke
satu pintu dari pintu-pintu surga, tidak ada lagi yang masuk melalui pintu
tersebut kecuali orang yang serupa dengannya.”

Ketika ditanya kebaikan dalam Islam, Rasulullah saw.
menjawab, “Engkau memberi makan dan
mengucapkan salam kepada orang yang kau kenal dan tidak kau kenal.” (H.R.
Ahmad, Abu Dawud dan An-Nasa’i).

Sahabat, mari bersedekah makanan melalui Rumah Zakat dengan
mengikuti tautan berikut ini.

3. Membangun Masjid

Masjid adalah tempat ibadah umat Islam. Selain dipakai
salat, masjid pun digunakan untuk belajar mengaji Al-Qur’an, mengkaji berbagai
ilmu keislaman serta ilmu-ilmu yang bermanfaat, dan kegiatan sosial.

Mereka yang ikut membangun masjid, makas sebenarnya sedang
ikut berkontribusi membangun peradaban. Ia pun akan mendapatkan sedekah
jariyah. Dalam hadits yang diriwayatkan oleh Muslim, Ath-Thabrani, Ibnu Majah,
dan Baihaqi. Rasulullah bersabda, “Barangsiapa
yang membangun masjid karena Allah, maka Allah akan membuatkan rumah di surga
untuknya.”

Sahabat, mari ikut berkontribusi membangun masjid melalui
Rumah Zakat dengan mengikuti tautan ini.

Baca Juga: Yuk Ketahui Perbedaan Zakat, Infak, dan Sedekah!

4. Membantu Dalam Pengembangan
Ilmu Pengetahuan

Ilmu bisa menjadi amal jariyah yang pahalanya tidak akan
terputus sampai akhirat. Jika kita memiliki ilmu yang bisa bermanfaat bagi
banyak orang, maka kita bisa menyedekahkannya kepada banyak orang. Kita pun
bisa ikut membantu membiayai pembangunan sekolah, pesantren, menerbitkan buku
atau Al-Qur’an, dan memberikan beasiswa bagi para pencari ilmu.

Abu Hurairah meriwayatkan hadis bahwa Rasulullah saw. pernah
bersabda:

“Amal saleh dan
kebaikan seorang mukmin yang tetap lestari setelah kematiannya adalah; ilmu
yang diamalkan dan disebarkan, anak saleh yang di tinggalkan, buku yang
diwariskan, masjid yang di bangun, rumah yang didirikan untuk ibnu sabil,
saluran air yang dialirkan, atau sedekah yang ia keluarkan sewaktu masih sehat
ketika masih hidup. Sedekah ini akan tetap lestari setelah ia meninggal.”
(H.R Ibnu Majah).

Sahabat, mari ikut membantu pengembangangan ilmu pengetahuan
dengan ikut membiayai para pencari ilmu dengan Beasiswa BAIK dari Rumah Zakat.
Klik di sini untuk ikut berpartisipasi.

 

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0