SEDANG GELISAH? YUK AMALKAN DOA PENENANG HATI DAN PIKIRAN INI!

oleh | Jul 22, 2024 | Inspirasi

Gelisah merupakan suatu kondisi yang mengakibatkan seseorang
merasa tidak tenang secara fisik dan mental. Orang yang gelisah pun biasanya
sulit berkonsentrasi karena pikirannya selalu memikirkan hal-hal yang
membuatnya gelisah. Tak heran jika orang yang gelisah acap kali merasa sulit
tidur, tidak enak makan, atau bahkan mengalami berbagai penyakit.

Doa Agar Mendapatkan
Ketenangan Hati seerta Pikiran

Nah, agar kita tidak didera rasa gelisah, yuk amalkan doa
penenang hati dan pikiran ini! Dengan berdoa, maka kita pun akan mendapatkan
kedamaian jiwa, kejernihan dalam berpikir, dan merasakan kedekatan secara
spiritual dengan Allah Swt. Bila demikian, maka kita pun akan lebih mudah
menyelesaikan persoalan yang membuat kita selama ini merasa gelisah.

Berikut doanya yang bisa kita panjatkan selapas mengerjakan
salat fardhu, salat sunah, atau di waktu-waktu kapan saja (khususnya di waktu
mustajabnya berdoa):

1. Doa Agar Terlepas dari Kecemasan

“Allahumma inni
a’udzubika minal hammi wal huzni, wal ajzi, wal kasali, wal bukhli, wal jubni,
wal dholaid daini, wa gholabatir rijali.”

Artinya:

“Ya Tuhanku, aku
berlindung pada-Mu dari rasa sedih serta duka cita ataupun kecemasan, dari rasa
lemah serta kemalasan, dari kebakhilan serta sifat pengecut, dan beban hutang
serta tekanan orang-orang (jahat).”

Baca Juga: Doa Perlindungan untuk Anak Kecil

2. Doa Memohon Ketenangan

“Allahumma inni
as-aluka nafsan bika muthma-innah, tu’minu biliqo-ika wa tardho bi qodho-ika
wataqna’u bi ’atho-ika.”

Artinya:

“Ya Allah, aku memohon
kepada-Mu jiwa yang merasa tenang kepada-Mu, yang yakin akan bertemu dengan-Mu,
yang rida dengan ketetapan-Mu, dan yang merasa cukup dengan pemberian-Mu.” (H.R.
Thabrani).

Demikianlah doa-doa yang bisa kita amalkan bila kegelisahan
menerpa kita. Selain berdoa, Sahabat pun bisa menambah ikhtiar lainnya dengan
bersedekah di jalan-Nya. Sedekah yang kita lakukan kelak akan kembali kepada
kita dengan kebaikan yang luar biasa. Selain mendapatkan pahala, dengan
bersedekah, maka seseorang akan diberikan kebahagiaan dalam hidupnya karena
bisa menolong orang lain.

Salah satu sedekah yang bisa dilakukan adalah sedekah bagi
rakyat Palestina dengan mendukung perjuangan mereka. Kita bisa membantu mereka
dengan menyuplai kebutuhan pangan melalui Rumah Zakat dalam program Siaga Pangan Palestina dengan mengikuti tautan
berikut ini.

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0