CIREBON. Sebanyak 27 jompo menerima paket Berkah Bingkisan Keluarga Jompo dan Pra Sejahtera dari Rumah Zakat Cirebon di Baperkam RW.01 Kel. Panjunan Kec. Lemahwungkuk Jumat (13/7).
Paket Berkah Bingkisan Keluarga Jompo dan Pra Sejahtera diberikan kepada Warga RW 1 Kel. Panjunan yang hidup dibawah garis kemiskinan dan sebagian menyambung hidup dari belas kasihan tetangga-tetangganya. “Alhamdulillah, terimakasih Rumah Zakat atas bingkisannya. Mudah-mudahan dibales sama Allah SWT , dan Rumah zakat semakin berkembang,” ujar Rabun, salah satu Penerima Manfaat yang tidak bisa berjalan karena menderita penyakit komplikasi jantung.
Event ini di ikuti oleh 5 orang relawan Rumah Zakat, dan 4 orang kader RW 1, Kel. Panjunan. Dalam acara tersebut ada salah satu Penerima Manfaat yang bercerita dan menyanyi bersama dengan Penerima Manfaat yang lain. Aksi spontanitas itu menambah kemeriahan acara tesebut.***
Newsroom/Asep Heriyanto
Cirebon