SD JUARA SEMARAKKAN KEMAH UKHUWAH JSIT PEKANBARU

oleh | Mar 21, 2016 | News

PEKANBARU. SD JUARA SEMARAKKAN KEMAH UKHUWAH JSIT PEKANBARU(21/03) SD Juara Pekanbaru menjadi salah satu peserta dari 20 regu Pramuka yang meramaikan agenda Kemah Ukhuwah Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT), selain itu tim tari persembahan SD Juara Pekanbaru diminta tampil ketika agenda pembukaan Kemah Ukhuwah.

Agenda kemah tersebut berlangsung dari tanggal 18 – 20 Maret. Kagiatan yang dilaksanakan di bumi perkemahan Jl. Pelambang Kulim, Pekanbaru diikuti oleh 20 regu dari 6 sekolah Islam Terpadu se-Pekanbaru.

“SD Juara Pekanbaru mengutus 2 regu, terdiri dari regu putra dan putri dengan 4 pembina. Pramuka merupakan salah satu sarana pembentukan karakter peserta didik, dimana di dalamnya anak-anak akan belajar kemandirian, kebersamaan, tolong menolong, kompetisi dan banyak lagi,” kata Pak Bayu selaku pembina Pramuka SD Juara Pekanbaru.

“Saya kalau di sekolah malu untuk tampil, tapi sejak ikut kemah ini menjadi pemberani tampil,” ungkap Zaid, siswa kelas VI dari regu putra SD Juara Pekanbaru.

Selain itu tari persembahan sekolah juga menampilkan aksi terbaik mereka dengan tari persembahan, dan mendapat tepukan tangan yang meriah dari peserta pembukaan kemah. Tari persembahan merupakan tari budaya melayu yang harus ditampilkan ketika agenda-agenda resmi di Riau.
Dengan diutusnya Pramuka dan tari persembahan menunjukan bahwa SD Juara Pekanbaru aktif mensukseskan dan terlibat pada agenda-agenda pendidikan.***

Newsroom/Muhammad Bayu Putra
Pekanbaru

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0