RZ TARGET CIPTAKAN 1.000 WIRAUSAHAWAN BARURZ AIMS TO CREATE 1000 NEW ENTREPRENEURS

oleh | Apr 2, 2014 | News

IMG_3390BANDUNG. RZ (Rumah Zakat) target ciptakan 1.000 wirausahawan baru di tahun 2014. Penerima manfaat Program Bantuan Wirausaha adalah masyarakat terkategori penerima zakat di wilayah binaan RZ yang memiliki potensi usaha mikro untuk dikembangkan skala usaha dan produktivitasnya.

Tahun 2013 RZ ciptakan 595 wirausahawan baru di 28 kota. Para wirausahawan tersebut diberikan bantuan berupa dana dan sarana usaha berdasarkan hasil asessment kebutuhan calon wirausahawan. “Tidak lantas dibiarkan begitu saja, mereka diberikan pendampingan dan pembinaan khusus dari para pendamping,” ujar Nur Efendi, CEO RZ, Rabu (02/04).

Seorang pendamping membina 16 orang penerima manfaat Program Bantuan Wirausaha. “Mereka mengunjungi binaannya minimal sepekan sekali untuk melakukan asistensi. Saat asistensi itu dilakukan pengontrolan perkembangan usaha binaan, pemberian ilmu kewirausahaan serta motivasi,” terang Nur.

Berdasar data dari MDGs Indonesia, upaya penanggulangan kemiskinan di Indonesia menunjukkan peningkatan yang berarti. Penduduk yang hidup di bawah garis kemiskinan tahun 1990 sebanyak 15.10%, sedangkan di tahun 2011 sebanyak 5.04%. Penduduk yang menderita kelaparan pun menurun dari tahun 1989 ke tahun 2010. Hal ini ditunjukkan dengan ditunjukkan dengan prevalensi balita dengan berat badan rendah dari 31,00% menjadi 17,91%, serta proporsi penduduk dengan asupan kalori kurang dari 1400kkal/kapita/hari dari 17,00% (tahun 1990) menjadi 14,65% (tahun 2011).

Nur mengungkapkan, penurunan tersebut tidak lepas dari upaya pemerintah beserta komponen masyarakat pada program-program penanggulangan kemiskinan. “Salah satu potensi yang dapat membantu penanggulangan kemiskinan adalah optimalisasi dana zakat. Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) menyampaikan, potensi zakat di Indonesia bisa mencapai Rp 217 triliun, termasuk didalamnya zakat individu, masyarakat dan perusahaan,” ungkapnya.

Riset IMZ (Indonesia Magnificent of Zakat) tahun 2011 menunjukkan bahwa RZ merupakan satu dari 8 lembaga zakat yang berhasil mengangkat 24% kelompok miskin dari total penerima manfaat. “Bersama mitra dan donatur, RZ menjalankan program yang dapat mendukung tercapainya MDGs Indonesia,” ujar Nur.***

Newsroom/Sari A Rahmawati
BandungIMG_3390BANDUNG, RZ (Rumah Zakat) aims to create 1000 new entrepreneurs in 2014. The beneficiaries of business financial assistance are the RZ’s ICD members who have micro business potential.

In 2013, RZ has created 595 new entrepreneurs in 28 cities. They obtained business financial and facilities assistance based on the needs assessment of the entrepreneur candidate. “We aren’t only give assistances but we also guide and train them to success,” Nur Effendi, RZ’s CEO, said on Wednesday (2/4)

A trainer is assigned to train 16 beneficiaries. “They attend the training program at least once a week. There are business development control activity and motivation session in each training program,” Nur said.

Based on the data of MGDs Indonesia, the poverty alleviation program shows its significant enhancement. In 1990 there are 15,10% of poor people while in 2011, the data shows that there are 5.04% of poor people. On the other hand, the hunger level also shows its significant alleviation. It can be seen from the 1989 to 2010 data of hunger level. The data shows that there are 17,00% of hunger people in 1990 while in 2011 it has decrease to 14,65%.

Nur argues that the alleviation level of poverty and hunger cause by the integration among the government, NGO, public organization, poverty alleviation programs, and all component of society. “One of the potential aspects to alleviate poverty and hunger is zakat optimization. National Zakat Institution (BAZNAS) claims that zakat potential in Indonesia is up to 217 trillion rupiah,” Nur said.

IMZ (Indonesia Magnificent of Zakat) research in 2011 shows that RZ is one of 8 zakat institutions which contributes to empower 24% of poor people in Indonesia. “Together with partners and donors, RZ runs several programs which in accordance with the MDGs Indonesia,” Nur said.

Newsroom/Sari A Rahmawati
Bandung

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0