GARUT. Sejalan dengan semakin banyaknya kepercayaan dan amanah yang diberikan donatur kepada RZ. Lembaga yang bergerak dalam optimalisasi dana zakat, infaq, shadaqah ini, terus meningkatkan program-program pemberdayaan bagi masyarakat yang membutuhkan, salah satunya program pendidikan.
RZ memandang pendidikan sebagai sebuah kebutuhan dan modal dalam menjalani hidup, dengan pendidikanlah manusia lebih bermartabat. RZ pun melihat betapa banyaknya generasi muda masa depan Indonesia yang kurang beruntung, putus sekolah atau tidak bisa belajar dengan baik, karena keterbatasan mereka khususnya dalam bidang ekonomi.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap keberlangsungan pendidikan anak-anak yang kurang mampu, RZ melalui relawan inspirasi menyalurkan program Beasiswa Ceria di Desa Sagara, Kecamatan Cibalong, Garut.
Sebanyak 30 anak desa Sagara begitu bahagia saat menerima beasiswa ceria pada hari Sabtu (03/05). “Harapannya program ini mampu membantu siswa yang kurang mampu dan memotivasinya agar mereka semua semangat, sukses dan berprestasi. Tentunya tidak hanya menyalurkan bantuan dana saja, tapi RZ pun berikan pendampingan dan pembinaan rutin setiap satu bulan 4 kali, setiap hari Jum’at dan ahad,” pungkas Yayan Mulyana selaku relawan inspirasi Garut.***