GARUT. Setelah sukses menyalurkan gaduh domba di kecamatan Cilawu. kali ini, RZ bersama Masyarakat Ternak Nusantara menggelar pelatihan untuk 15 orang PMT (Pendamping Masyarakat Ternak) di kecamatan Pameumpek, Garut (27/05).
Pelatihan ini dimaksudkan untuk menambah wawasan para pendamping masyarakat ternak yang masing-masing membina 20 orang peternak lainnya untuk senantiasa semangat serta menambah informasi khususnya dibidang peternakan.
“Tema khusus kali ini , mengenai sistem Perkandangan yang juga menjadi point penting tersendiri bagi setiap peternak,” tutur Irwan sebagai Project Head of MTN. Pemaparan materi “Pekandangan “ begitu sangat menarik dibawakan, karena para PMT diminta untuk ikut aktif dengan dibagi beberapa kelompok sehingga timbul dengan sendirinya diskusi yang hidup mengenai permasalahan yang terjadi di lapangan.
“Suasana diskusipun semakin hidup dikarenakan banyak pertanyaan antar kelompok PMT yang hadi dari beberapa desa binaan MTN” ucap Irwan. PMT merupakan satu diantara hal penting akan kesuksesan penyaluran yang selama ini RZ dan MTN berikan, karena selain domba atau sapi, MTN berupaya agar peternak bisa lebih baik lagi dalam berbagai hal.
Hingga Mei 2014, jumlah peternak lokal yang telah diberdayakan mencapai 314 renerima manfaat. Adapun total Domba yang sudah disebar mencapai 1988 meliputi Domba Jantan 273 ekor dan Domba Betina 1715 ekor.***