RUMAH ZAKAT SUPPORT DAPUR UMUM UNTUK PEMENUHAN KEBUTUHAN MAKANAN MASYARAKAT TERDAMPAK BENCANA DI KABUPATEN AGAM

oleh | May 14, 2024 | Berita

AGAM – Pasca banjir lahar dingin yang terjadi di Kabupaten Agam pada hari Sabtu malam 11/05 lalu menimbulkan dampak yang cukup parah, selain rumah yang terdampak juga menimbulkan korban jiwa.

Merespon hal tersebut, Tagana Kabupaten Agam kembali membuka dpaur umum untuk memenuhi kebutuhan makan masyarakat yang terdampak di 3 kecamatan. Selain itu, Relawan Rumah Zakat turut mensupport dapur umum berupa logistik, Superqurban dan tenaga. Sebanyak 3000 nasi bungkus didistribusikan pada Senin (13/04).

“Alhamdulillah terimakasih Rumah Zakat yang kembali mensupport dapur umum, kami sangat terbantu sekali, semoga memberikan manfaat yang luar biasa.” Ungkap Devi selaku Tagana Kabupaten Agam.

Lebih lanjut, Relawan Rumah Zakat, Eko mengatakan keberadaan dapur umum akan terus dilanjutkan sebagai upaya membantu masyarakat terdampak bencana.

“Hari ini kami ikut support di dapur umum, alhamdulillah berjalan lancar semoga bisa bermanfaat bagi amsyarakat, dan dapur umum kami lanjutkan esok hari.” Kata Nico.

Newsroom

Andri/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0