CIMAHI – Rumah Zakat melalui program infak.id salurkan bantuan Sembako berupa beras, minyak sayur, telur, dan aneka kudapan untuk 5 keluarga yang teridentifikasi memiliki anak yang stunting pada Selasa, 24 September 2024. Penyaluran sembako berlangsung di salah satu rumah kader Posyandu yang berlokasi di Rt. 07 Rw. 08 Kel. Padasuka Kota Cimahi.
Sembako ini diberikan langsung oleh Ririn, Program leader Rumah Zakat Cimahi. Dalam sambutannya, ia mengatakan tentang pentingnya kepercayaan diri sebagai orangtua.
“Dengan ikhtiar yang sungguh-sungguh dan disertai doa kepada Sang Maha Pencipta, Insyaallah anak-anak kita akan bisa tumbuh dengan baik. Harus yakin juga akan rezeki kita, jangan terlalu banyak pikiran negatif. Yakinlah pada Allah dan perbanyaklah ikhtiar agar keluarga kita bisa keluar dari stunting,” ujar Ririn.
Salah satu penerima manfaat, ibu dari ananda Ranisa, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Rumah Zakat atas perhatiannya terhadap anak-anak yang stunting.
“Di sini tiap hari ada makanan bergizi dari Rumah Zakat. Alhamdulillah hari ini diberi sembako juga. Semoga Rumah Zakat semakin maju dan berkah,” ungkap ibu dari Ranisa.