Hingga September 2024, Rumah Zakat terus berperan aktif dalam mendukung kesejahteraan umat melalui berbagai program sosial dan pemberdayaan. Program-program tersebut berhasil memberikan manfaat kepada total 1.810.939 jiwa di seluruh Indonesia.
Chief Program Officer Rumah Zakat, Murni Alit Baginda, menyatakan, “Kami sangat bersyukur atas dukungan dari para donatur dan mitra yang telah memungkinkan kami untuk menjangkau lebih dari 1,8 juta jiwa melalui berbagai program pemberdayaan. Kami akan terus berupaya memberikan manfaat yang lebih luas dan berkelanjutan bagi masyarakat, untuk menciptakan kesejahteraan bersama.”
Berikut adalah rincian dari kontribusi setiap program yang telah dijalankan Rumah Zakat hingga September 2024:
1. Program Kesehatan: 84.145 Penerima Manfaat
Rumah Zakat memberikan pelayanan kesehatan kepada 84,145 jiwa melalui program kesehatan. Pelayanan ini meliputi pengobatan, pemeriksaan kesehatan, dan berbagai dukungan kesehatan lainnya, yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
2. Program Pendidikan: 17.622 Penerima Manfaat
Dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa, program pendidikan Rumah Zakat telah menjangkau 17.622 penerima manfaat. Bantuan ini mencakup beasiswa, penyediaan fasilitas belajar, serta dukungan pendidikan lainnya yang diharapkan dapat meningkatkan akses pendidikan bagi anak-anak dan remaja di berbagai daerah.
3. Program Ekonomi: 3.834 Penerima Manfaat
Program pemberdayaan ekonomi Rumah Zakat berhasil memberikan dampak positif kepada 3.834 jiwa. Melalui bantuan modal usaha, pelatihan keterampilan, serta program-program pemberdayaan ekonomi lainnya, Rumah Zakat membantu masyarakat untuk mengembangkan potensi dan mandiri secara ekonomi.
4. Program Lingkungan dan Sosial: 173.301 Penerima Manfaat
Rumah Zakat juga memberikan perhatian khusus pada kelestarian lingkungan dan penguatan ikatan sosial di masyarakat. Sebanyak 173.301 penerima manfaat terlibat dalam berbagai kegiatan yang bertujuan untuk menjaga kelestarian lingkungan dan memperkuat kebersamaan di masyarakat.
5. Program Ramadan dan Qurban: 451.252 Penerima Manfaat
Pada momen Ramadan dan Iduladha, Rumah Zakat telah menyalurkan bantuan kepada 451.252 jiwa. Bantuan ini berupa distribusi zakat fitrah, paket sembako, hingga daging qurban yang diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan pangan masyarakat saat momen-momen spesial tersebut.
6. Program Insidental Bencana: 735.612 Penerima Manfaat
Program tanggap darurat Rumah Zakat telah membantu 735.612 korban bencana alam dan insiden lainnya. Bantuan darurat yang disalurkan meliputi kebutuhan pokok, pengobatan, dan pemulihan pascabencana yang sangat dibutuhkan oleh para korban.
7. Program Capacity Building (Dakwah): 345.173 Penerima Manfaat
Melalui program dakwah dan capacity building, Rumah Zakat berupaya meningkatkan pemahaman dan pengetahuan agama masyarakat. Sebanyak 345.173 jiwa telah menerima manfaat dari program ini, yang bertujuan untuk menguatkan spiritualitas dan kapasitas umat.
Murni Alit Baginda juga menjelaskan bahwa Rumah Zakat akan terus berkomitmen memberikan dampak positif bagi masyarakat di berbagai bidang.
“Terima kasih kepada para donatur dan mitra yang telah mewujudkan #ManfaatHebat untuk Indonesia dan dunia. Rumah Zakat akan terus berusaha menjadi lembaga yang memberi manfaat berkelanjutan untuk kesejahteraan bersama,” ujar Murni.