Pontianak – Masjid Berseri adalah program Rumah Zakat sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan dan kelayakan fasilitas masjid serta mushola yang ada di berbagai wilayah Indonesia. Selain itu, melalui program ini, Rumah Zakat ingin meningkatkan kualitas ibadah masyarakat di bulan Ramadhan.
Relawan Rumah Zakat menyalurkan alat-alat kebersihan, empat rol karpet dan juga membersihkan Masjid Al-Ikhlasiyah, Tanjung Ria, Pontianak pada Jumat, (28/03/2025).
Dengan adanya program ini, diharapkan umat muslim dapat lebih dekat dengan masjid dan mushola untuk melaksanakan ibadah.
Sampai dengan saat ini, Masjid Berseri Rumah Zakat sudah menjangkau banyak masjid dan mushola di berbagai wilayah Indonesia.
Rumah Zakat mengajak masyarakat untuk mendukung kenyamanan masjid dan mushola dengan melalui donasi online di sini https://www.rumahzakat.org/donasi/masjid-berseri .
Newsroom
Halimah Abdurrahman/Difa Lavianka