Majalengka – Rumah Zakat menyalurkan 9 paket Bingkisan Lebaran Keluarga (BLK) di Desa Weragati, Kecamatan Palasah, Kabupaten Majalengka pada Selasa, (04/03/2025).
Jaminah adalah seorang janda 71 tahun tanpa memiliki anak dan hidup sebatang kara. Jamina merasa senang mendapat bantuan BLK Rumah Zakat berisi beras, gula, terigu, sirup, teh, sarden dan abon yang dapat memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari.
Kemudian, di usia senjanya Jamina juga tetap aktif mengikuti kegiatan majelis ta’lim yang dilaksanakan oleh Rumah Zakat.
“Alhamdulillah terimakasih donatur Rumah Zakat, semoga Allah membalas kebaikannya,” ujar Jamina.
Sementara itu, penerima BLK Rumah Zakat lainnya disalurkan kepada buruh tani, pemulung, serta keluarga dhuafa.
Newsroom
Lisa/Difa Lavianka