RUMAH ZAKAT SALURKAN BANTUAN USAHA UNTUK KEMBANGKAN UMKM

oleh | May 16, 2024 | Berita

CILEGON – Dalam upaya untuk memaksimalkan UMKM binaan Rumah Zakat agar lebih mandiri secara ekonomi, Rumah Zakat menyalurkan bantuan usaha dari Infak.Id. 

Salah satu program yang dijalankan dalam kerjasama ini adalah pemberdayaan ekonomi Rumah Zakat. Dengan dukungan Infak.id, Rumah Zakat memberikan bantuan modal kepada penerima manfaat binaan umkm di wilayah Desa Berdaya Rawa Arum Kecamatan Gerogol Kota Cilegon, Selasa (14/4).

Selain mendapatkan bantuan modal usaha mereka juga mendapatkan pendampingan.

Salah satu penerima manfaat adalah Ulfi Hermawati (43) merupakan single parent yang mempunyai usaha menjahit. Ia sangat senang ketika Relawan Rumah Zakat menyambangi rumahnya untuk menyalurkan bantuan modal usaha tersebut.

“Alhamdulillaah saya sangat bersyukur mendapatkan bantuan modal usaha dari Rumah Zakat, bantuan ini saya akan pergunakan untuk tambahan modal. Selain mendapatkan bantuan modal saya juga langsung menjadi mitra binaan dan mendapatkan pendampingan semoga berkah untuk Rumah Zakat dan para donaturnya.” Ungkap, Ulfi.

Newsroom

Khumaedy Al Hanif/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0