MUSI BANYUASIN – Rumah Zakat melalui relawannya
kembali menyalurkan bantuan berupa modal usaha ternak ayam kampung untuk warga
pada Rabu (18/10/2023). Bantuan tersebut
diterima oleh Khusus Khatimah, salah satu anggota kelompok usaha BUMMas Tani
Maju.
Bantuan Modal usaha tersebut langsung dibelikan anak ayam,
pakan dan peralatan pakan. Khusnul Khatimah yang kesehariannya sebagai buruh
penyadap karet ini terlihat senang
mendapatkan bantuan ini.
“Terimakasih atas bantuannya mudah mudahan berkahi, dan
dapat menjadi mata pencaharian kami,” ungkap Khusnul.
“Kelebihan berteriak ayam kampung ini, harga jualnya
tinggi dan volume cukup 2,5 bulan sudah panen, mudah mudahan bisa mengeluarkan
penerima manfaat dari garis kemiskinan.” Ungkap Relawan Rumah Zakat,
Suroto.
Newsroom
Abdullah/Amri Rusdiana