RUMAH ZAKAT SALURKAN BANTUAN KESEHATAN UNTUK HASBI, BAYI PENDERITA KATARAK

oleh | Jan 17, 2024 | Berita

CIREBON – Rumah Zakat menyalurkan amanah donatur berupa bantuan kesehatan untuk Hasbi penderita katarak, Senin (15/01). Bantuan kesehatan merupakan program yang dihadirkan Rumah Zakat untuk membantu masyarakat kurang mampu yang kesulitan terkait kesehatan.

Sebagaimana diketahui, Hasbi (6 bulan) tinggal bersama kedua orangtua dan 3 kakaknya disebuah petak kontrakan di  RT 01 RW 01 Gunung Jati, Kabupaten Cirebon. 

Hasbi terlahir dengan penyakit katarak bawaan sehingga kedua matanya harus menjalani operasi di RS Cicendo Bandung. , Hasbi harus menggunakan kacamata yang ternyata tidak sepenuhnya ditanggung bpjs, selain itu setiap bulan tetap harus kontrol ke Bandung. Hal tersebut sangat berat untuk orang tua Hasbi, ayahnya pedagang gorengan keliling yang penghasilannya hanya cukup untuk makan.

Orang tua Hasbi masih memikirkan biaya pengobatan Hasbi kedepan yang belum tau sampai kapan, mereka ingin Hasbi tumbuh normal seperti anak-anak lainnya.

Saat tim Rumah Zakat menyerahkan bantuan mereka sangat senang karena ada yang perhatian dan peduli.

“Alhamdulillah terimakasih Rumah Zakat, semoga berkah.” Ucap Ika, ibu dari Hasbi.

Newsroom

Lisa/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0