CILEGON – Sebagai wujud kepedulian terhadap
pendidikan anak-anak yatim dhuafa di wilayah Cilegon dan Serang, Rumah Zakat menyalurkan
beasiswa kepada 142 anak yatim dhuafa.Penyaluran beasiswa ini dilaksanakan pada
Minggu (19/11/2023) secara serentak di 10 wilayah binaan yang tercakup dalam
program Rumah Zakat Cilegon.
Beasiswa ini bertujuan untuk memberikan akses pendidikan
yang lebih baik bagi anak-anak yang membutuhkan, sehingga mereka dapat memiliki
kesempatan yang sama dalam menggapai cita-cita dan memperoleh ilmu pengetahuan
yang bermanfaat.
Kegiatan penyaluran beasiswa ini menjadi langkah nyata Rumah
Zakat Cilegon dalam mendukung perkembangan potensi anak-anak yatim dhuafa.
Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan, program beasiswa ini diharapkan
dapat memberikan motivasi serta dorongan semangat kepada para penerima manfaat
untuk meraih prestasi akademis yang lebih baik.
Melalui upaya kolaboratif dengan para donatur, pihak Rumah
Zakat Cilegon berhasil menjalankan program ini dengan sukses. Semangat
gotong-royong dan kepedulian bersama merupakan kunci dalam mewujudkan bantuan
ini bagi para anak yatim dhuafa.
Zahra Tami Solihah, salah satu penerima manfaat dari program
ini, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para donatur, “Terima kasih
kepada Bapak/Ibu Donatur atas bantuan beasiswanya. Semoga Bapak/Ibu Donatur
diberikan kesehatan selalu dan rezeki yang berlimpah.”
Rumah Zakat menyampaikan terima kasih yang tak terhingga
kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam mendukung dan mewujudkan
penyaluran beasiswa ini. Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat yang besar
dalam perjalanan pendidikan mereka dan menjadi landasan kokoh bagi masa depan
yang lebih cerah.
Newsroom
Zainudin/Amri Rusdiana