Rumah Zakat Melalui Infak.Id Bantu Program Gizi Balita untuk Kurangi Stunting di Batam

oleh | Oct 23, 2024 | Berita, Penyaluran

BATAM – Rumah Zakat, sebagai lembaga filantropi yang bergerak dalam pengelolaan zakat, infak, sedekah, dan dana sosial, terus berkomitmen mendukung kesehatan dan kesejahteraan masyarakat melalui berbagai program sosial.

Salah satu fokus Rumah Zakat adalah pencegahan stunting pada balita, yang diwujudkan dalam Program Pemberian Makanan Tambahan (PMT).

Sebagai bagian dari upaya menekan angka stunting, Rumah Zakat melaksanakan Program Gizi Tambahan yang berfokus pada pemenuhan kebutuhan gizi anak-anak balita. Melalui program ini, Rumah Zakat berusaha memastikan bahwa setiap anak memiliki kesempatan tumbuh dan berkembang secara optimal sesuai dengan usianya.

Kegiatan PMT kali ini dilaksanakan di Aula Posyandu Dahlia 2, Kampung Sukadamai, Kelurahan Tanjung Piayu Kecamatan Sei Beduk Kota Batam pada Selasa, 22 Oktober 2024.

Rumah Zakat menyediakan 100 paket bubur bayi serta 45 paket sayur, tempe, dan tahu untuk para balita di wilayah tersebut.

Supriadi, Program Leader Rumah Zakat, menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk membantu mencegah stunting yang dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan anak akibat kekurangan gizi berkepanjangan.

“Program Pemberian Gizi Tambahan Bebas Stunting ini diadakan sebagai langkah nyata untuk mengentaskan stunting di wilayah ini,” ungkap Supriadi.

Kegiatan berjalan lancar hingga akhir, di mana para balita menerima langsung paket makanan tambahan melalui orangtua masing-masing. Rumah Zakat berharap, melalui inisiatif ini, angka stunting di wilayah Batam dan sekitarnya dapat terus menurun, sejalan dengan visi bersama untuk menciptakan generasi yang lebih sehat dan kuat.

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0