BANDUNG. Rumah Zakat Cabang Bandung, mengutus seorang Micro Business Officer dan seorang Member Relationship Officer untuk mengikuti pelatihan Youth Empowerment Congress yang diadakan oleh Buterfly sebagai even organizer yang bekerja sama dengan Menteri Pemuda dan Olah Raga, Sabtu (1/1). Kegiatan tersebut dilaksanakan di gedung Dinas Olahraga dan Pemuda Jawa Barat.
Acara ini dilatarbelakangi nasionallisme yang sedang meningkat terutama setelah AFF Timnas Indonesia juga tekad Hari selaku pemateri memberikan yang terbaik bagi Indonesia. Peserta yang mengikuti kegiatan ini berasal dari kalangan mahasiswa, wiraswastawan, guru, relawan, siswa SMA dan SMP, serta pemerhati lingkungan dan sosial. Sebanyak 80 memenuhi aula gedung Disorda Jawa Barat. Mereka berasal dari berbagai daerah, diantaranya Garut, Sumedang, Karawang, Cianjur, dan Bandung. Acara dikemas sangat menarik, interaktif, inspiring, dan tidak membuat peserta bosan. Hal yang paling menantang dalam acara ini, peserta diuji nyali untuk berjalan di atas api.***
Newsroom/Suryadi
Bandung