BANTEN. Sebagai bentuk kepedulian terhadap gizi para santri, Rumah Zakat menyalurkan 1.000 kornet Superqurban di Pondok Pesantren An Nawawi , Tanara, Serang, Banten. Bantuan diserahkan oleh Strategic Relationships Division Head Rumah Zakat, Cholidin, kepada Koordinator Operasional Harian PP An Nawawi, M Fatikh Ridlo, di Aula PP An Nawawi, Jumat (9/11).
Menurut Cholidin selain mendistribusikan kornet, Rumah Zakat juga memberikan bantuan operasional bagi PP An Nawawi sebesar Rp 5 juta. Program ini merupakan wujud kepedulian sosial Rumah Zakat kepada para santri untuk meningkatkan gizi mereka. Bantuan ke pesantren juga merupakan bentuk program humanitarian Rumah Zakat untuk mendukung kegiatan dakwah dan pendidikan.
Koordinator Operasional Harian PP An Nawawi, M Fatikh Ridlo, mengaku bersyukur atas bantuan yang diberikan Rumah Zakat. “Saya mewakili PP An Nawawi mengucapkan terima kasih atas bantuan Rumah Zakat untuk meningkatkan gizi para santri. Semoga sinergi dengan Rumah Zakat dapat terus terjalin,” kata Fatikh diiringi senyum ceria para santri yang menyaksikan penyerahan kornet.
Pesantren An Nawawi merupakan pesantren terpadu yang didirikan oleh Prof Dr KH.Ma’ruf Amin pada 2001. Para santri di pesantren ini tidak dipungut bayaran alias gratis. Kini PP An Nawawi menampung 400 santri yang belajar pada tingkat MI, MTs, dan MA. Nama An Nawawi sendiri diambil dari nama ulama besar asal Tanara Syeikh Nawawi Attanari al Bantani, al Jawi.***
Newsroom/Hanifudin Mahfuds
Banten