[:ID]BALI. Rabu (27/09), Meningkatnya aktifitas Gunung Agung membuat warga yang tinggal di sekitaran Gunung Agung mengungsi, berdasarkan data yang dirilis oleh Pusdalops BPBD Bali hingga saat ini jumlah pengungsi terus meningkat, tercatat pada (26/09) jumlah pengungsi mencapai 48.540 jiwa yang tersebar di 301 titik pengungsian dan pada hari ini (27/09) pengungsi bertambah menjadi 75.673 jiwa yang tersebar di 377 titik pengungsian di 9 kota/kabupaten di Bali.
Sejak Selasa (26/09), tim Relawan Rumah Zakat telah mendirikan Posko Kemanusiaan di Masjid Nurul Huda Gelgel, Kp. Gelgel, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung, Bali. Setelah sebelumnya mendirikan Posko Kemanusiaan di Masjid Al-Hikmah Buitan, Kecamatan Karangasem.
Pemindahan posko dilakukan karena pengungsi di posko sebelumnya sudah dipindahkan ke beberapa posko. BPBD Bali memang sedang melakukan pengaturan pos pengungsian, agar lebih tertata mengingat jumlah pengungsi yang meningkat jumlahnya. Adapun kegiatan Posko Kemanusiaan Rumah Zakat pagi ini (27/09) adalah melakukan persiapan suplai logistik Dapur Umum.
“Dapur Umum insya Allah mensuplai minimal 370 paket makanan per satu kali masak. Tim akan langsung mendistribusikan makanan untuk memudahkan para pengungsi,” jelas Dika sebagai koordinator Aksi Peduli Bencana Gunung Agung.
Selain mendirikan posko baru, dan melakukan persiapan logistik untuk dapur umum, sejak Posko Kemanusiaan didirikan sebagian tim Relawan juga menyelenggarakan kegiatan bermain sambil belajar bersama anak-anak pengungsi Kampung Glegel.
“Kami mengajak mereka bermain sambil belajar agar mereka kembali ceria dan tidak merasa bosan di pos pengungsian,” ujar Bagas, Relawan Rumah Zakat.
Newsroom/ Lailatul Istikhomah
Bali
[:en]BALI. Wednesday (09/27), The increasing of Mount Agung activity makes the people living around Mount Agung dispalced, based on data released by Pusdalops BPBD Bali until now the number of refugees continue to increase, recorded on (09/26) the number of refugees reached 48,540 people spread over 301 refugee points and on this day (09/ 27) the refugees increased to 75,673 people spread over 377 refugee points in 9 cities / regencies in Bali.
Since Tuesday (26/09), volunteer team of Rumah Zakat has established Humanitarian Post at Masjid Nurul Huda Gelgel, Kp. Gelgel, Klungkung Sub-district, Klungkung Regency, Bali. Having previously established the Humanitarian Post at Masjid Al-Hikmah Buitan, Karangasem Sub-district.
The transfer of post is done because the refugees in the previous post have been moved to some posts. Bali BPBD is doing the arrangement of refugee post, to be more organized considering the increasing number of refugees. The activities of Rumah Zakat Humanitarian Post this morning (27/09) is to prepare the General Kitchen supply logistics.
“Insha Allah General Kitchen supplies at least 370 packets of food per one time cooking team will directly distribute to facilitate the refugees,” said Dika as coordinator of Action for Mount Agung Disaster.
In addition to establishing a new post, and preparing logistics for public kitchens, since the Humanitarian Posts established some volunteer teams also organized play and learn activity with refugee children of Kampung Glegel.
“We invite them to play and learn to make them cheerful and not feel bored in the refugee post,” said Bagas, Volunteers of Rumah Zakat.
Newsroom/ Lailatul Istikhomah
Bali
[:]