RUMAH ZAKAT DAN SAFE4C DESA PEJENGKOLAN ADAKAN KEGIATAN RUMAH LITERASI BERSAMA TNI

oleh | Jun 9, 2023 | Berita

KEBUMEN
Rumah Zakat dan SAFE4C Desa Pejengkolan mengadakan kegiatan rutin Rumah
Literasi bersama anak-anak. Senin (22/05) pukul 08.00 WIB di Balai Desa Pejengkolan.
Tema bulan ini mengenalkan profesi.

Desa Pejengkolan saat ini ada agenda TNI
Manunggal Membangun Desa  (TMMD) regular
sehingga anak-anak pun dikenalkan dengan profesi tentara.  Ada 150 anak yang hadir dalam acara ini
terdiri atas siswa PAUD, KB, TK, SD dan SMP.

 

Tujuan adanya kegiatan ini untuk
mengenalkan kepada anak-anak bahwa profesi tentara (TNI) salah satu profesi
yang mulia. Selain itu, anak-anak diajak mengenal tentara lebih dekat sehingga
tentara  bisa menjadi sahabat anak.
Anak-anak begitu antusias dan riang. Para tentara mengajak anak-anak untuk
bermain games guna melatih kekompakan, konsentrasi dan cekatan.

 

“Senang bisa membersamai anak-anak hari
ini. Antusias mereka tinggi. Saya siap jika diundang untuk mengisi acara ini
lagi,” Ujar Yuda Didit, Narasumber dari Kodim 07/09 Kodim Kebumen. Anak-anak
PAUD dan TK diajari tata cara baris berbaris saat upacara. Diharapkan dengan
adanya ilmu baris berbaris anak-anak semakin siap ketika memasuki sekolah
jenjang SD. Anak-anak juga dengan berani dan percaya diri maju untuk
menampilkan nyanyian yang mereka kuasai.

 

Boyiman, Ketua SAFE4C mengucapkan terima
kasih kepada Kodim 07/09 yang telah memberikan inspirasi kepada anak-anak serta
ucapan terima kasih kepada Rumah Zakat yang telah mendukung kegiatan Rumah
Literasi. Ia berharap anak-anak dapat memiliki wawasan yang luas dan ilmu baru.

 

Sobiin, Relawan Rumah Zakat juga
menyampakaikan terima kasih banyak kepada Bapak-bapak TNI yang mau mengisi
kegiatan Rumah Literasi. Beliau berharap semoga anak-anak dapat termotivasi
agar bisa mandiri dan disiplin. Sehingga apa yang nantinya dicita-citakan dapat
terwujud.

 

“Bangga bisa ketemu dan tertawa dengan pak
tentara. Ternyata tentara tidak galak dan seram.” Ungkap Muthi, salah satu
peserta.

Newsroom

Antariksa Adji Basarah/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0