Rumah Zakat dan Bank Sampah di Pandeglang Sukses Adakan Pelatihan Olah Sampah Rumah Tangga

oleh | Oct 21, 2024 | Berita, Pemberdayaan

KAB. PANDEGLANG – Rumah Zakat berhasil adakan Pelatihan Olah Sampah dan Produksi Industri Rumah Tangga pada Jumat, 11 Oktober 2024. Pelatihan ini melibatkan dua bank sampah binaan Rumah Zakat yaitu Bank Sampah Matahari dan Bank Sampah Pelangi sebagai peserta utama. Peserta pelatihan juga berasal dari kader desa tetangga, para penggerak sosial, penyuluh lingkungan dan kehutanan, serta tokoh pemberdayaan di Kabupaten Pandeglang. 

Acara pelatihan di laksanakan di Kp. Cadasari Tengah Rt. 02 Rw. 01 Desa Ciinjuk Kab. Pandeglang. Pemanfaatan sampah dari minyak jelantah (B3) bisa dibuat produk seperti sabun batangan, sabun colek dan lilin. Produk lainnya membuat sabun cuci piring (cupir) dengan bahan-bahan yang disediakan. Peserta pelatihan antusias mengikuti arahan narasumber, Hasan. 

“Semoga pelatihan ini mampu memberikan edukasi pemanfaatan limbah rumah tangga jadi produk multi manfaat bernilai ekonomi,” ungkap Agus Wardani, Relawan Inspirasi Rumah Zakat sekaligus penyelenggara pelatihan.

Harapan lainnya juga disampaikan oleh Ratu Nia Kurniawti, pendamping bank sampah dan PKSM Provinsi Banten bahwa pelatihan akan terus dilaksanakan kedepan agar masyarakat dapat merasakan manfaatnya lebih besar.

“Semoga pelatihan ini bisa menjadi peluang usaha yang menguntungkan,” ungkap Ratu.

Sementara itu, Iyah, pengurus Bank Sampah Matahari merasa senang bisa belajar langsung. Anggota bank sampah akan merasa terbantu bila mempunyai produk rumah tangga untuk mendapatkan penghasilan tambahan. 

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0