RUMAH ZAKAT BERSAMA PKK DESA SUKA MAJU GELAR KELAS IBU HAMIL

oleh | Feb 28, 2023 | Berita

BATU BARA
Rumah Zakat bersama PKK Desa Suka Maju melakukan kerja sama pentahelix untuk
mendukung program Desa Bebas Stunting di salah satu wilayah binaan Rumah Zakat
yaitu Desa Suka Maju, Kecamatan Tanjung Tiram.

Kegiatan kelas ibu hamil dilaksanakan pada
Rabu (22/2) di Aula Balai Desa Suka Maju, tepatnya di Dusun XI Jl. Solo Desa
Suka Maju Kecamatan Tanjung Tiram.

Sebagai pemateri adalah Dokter Spesialis
Kandungan yaitu dr. Rahma Aulia, SpOG menyampaikan materi terkait khusus untuk
ibu ibu hamil dan persiapan apa saja yang perlu dilakukan disaat masa untuk
melahirkan.

Dalam penyampaiannya juga beliau
menampaikan bawah pentingnya ibu ibu hamil pada trisemester awal dan selalu
menjaga kesehatan janinnya melalui panduan buku KIA.

Ditambah juga kegiatan pemeriksa terhadap
ibu hamil. Mulai konsultasi sampai dengan cek tensi dan pemberian tablet
penambah darah.

Hadir juga pada kegiatan tersebut Ibu Ketua
PKK Desa Suka Maju yaitu Ibu Rohimah dan juga Bidan Desa yang biasa menangani
kegiatan posyandu di desa suka maju.

“Terima kasih Rumah Zakat turut serta
mendampigi kegiatan ini. Semoga kolaborasi ini terus berjalan dengan baik dan
semoga bisa menjadikan desa Suka Maju desa yang sehat dan bebas terhadap stunting.”
Ungkap Rohimah selaku Ketua PKK Desa Suka Maju.

Newsroom

Mentary/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0