RUMAH ZAKAT BERIKAN EDUKASI KEWIRAUSAHAAN KEPADA PELAKU UMKM

oleh | Aug 21, 2023 | Berita

CILEGON – Rumah
Zakat mengadakan edukasi usaha bagi para penerima manfaat bantuan Pemberdayaan
Ekonomi dari Rumah Zakat Bertempat di Rumah Saung Produksi Keripik Pisang
“Mama Lita’ PM Anggota Microfinance Link. Tegal Wangi RW 07 Desa Berdaya
Rawa Arum, Kecamatan Gerogol, Kota cilegon.

Sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah
(UMKM) tidak dapat disangkal memiliki peran penting dalam menopang perekonomian
nasional, sehingga peningkatan daya saing UMKM terus menjadi fokus Rumah Zakat
sehingga menurunkan garis kemiskinan di masyarakat.

Edukasi kewirausahaan ini merupakan salah
satu langkah yang dapat ditempuh untuk meningkatkan ilmu pengetahuan terkait
bisnis atau usaha. Para pelaku UMKM binaan sebanyak 10 orang diberikan materi
pertama oleh Humaedi Selaku Program Head Rumah Zakat tentang mindset bisnis
yang dengan harapan dapat meningkatkan ilmu pengetahuan serta tumbuhnya mindset
bisnis untuk meningkatkan daya saing UMKM.

Evi Rosita (45) Salah satu peserta setelah
mengikuti kegiatan, Pikran dan jiwa saya semakin terbuka sehingga semakin
bersemangat untuk menjalankan usaha lebih berkembang lagi.

“Alhamdulillah setelah dapat edukasi
kewirasuahaan Rumah Zakat ini saya jadi lebih terispirasi pengembangan bisnis
terutama usaha sistik saya ini, terimakasih banyak Rumah Zakat dan donatur
semoga berkah dan bertambah rezekinya.” Ungkap Huswiroh.

Newsroom

Khumaedy Al Hanif/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0