PESAWARAN –
Rumah Zakat memberikan bantuan modal usaha kepada kelompok Budidaya Ikan Unggul
Alam Sejati di Desa Sukajaya Lempasing, Teluk Pandan, Pesawaran. Rabu
(24/5/23).
Bantuan modal usaha ini diserahkan langsung
oleh relawan Rumah Zakat kepada Siti Fatimah salah satu penerima manfaat, Rabu
(24/5).
“Terimakasih Rumah Zakat yang telah
memberikan bantuan Modal usaha kepada kami, Semoga berkah, Aamiin.” Ucap
Fatimah.
Selain memberikan modal usaha, Rumah Zakat
juga memberikan pendampingan berupa pembinaan anggota BUMMas.
Pada kesempatak kali ini, Rahman Hakim
selaku Program Head Rumah Zakat Lampung hadir untuk melakukan monitoring dan
evaluasi, serta memotivasi anggota BUMMas.
Di akhir kegiatan, para anggota BUMMas
melakukan panen ikan patin bersama-sama di salah satu kolam yang sudah siap
panen.
BUMMas KUB Unggul Alam Sejati yang
mempunyai usaha Budidaya ikan air tawar saat ini memiliki 5 kolam, dan
rencananya akan menambah jumlah kolam agar semakin banyak jumlah ikan yang di
budidaya.
Newsroom
Mufi/Amri Rusdiana