RUMAH ZAKAT AJAK LANSIA LEBIH PRODUKTIF MELALUI BUDIDAYA SAWI HIDROPONIK

oleh | Feb 16, 2023 | Berita

DEPOK – Usia
senja tidak menyurutkan semangat para lansia, warga RW 05 Kelurahan Ratu Jaya,
Kecamatan Cipayung Kota Depok. Mereka semangat beraktifitas senam dan budidaya
sawi hidroponik.

Meski tidak muda lagi, para lansia binaan
Rumah Zakat tidak pernah lelah belajar tanam sawi dengan cara hidroponik dan
selalu semangat hadir disetiap kegiatan senam lansia.

Menurut Laily ketua KWT Selendang Ratu,
lansia binaan Rumah Zakat selalu hadir pagi hari untuk mengikuti gerak senam
yang diberikan instruktur.

Setelah senam para lansia Ratu Jaya belajar
cara menyiapkan media tanam, menyemai benih dan menempatkan dalam media spons
atau busa yang basah. Hidroponik merupakan metode budidaya tanam dengan
memanfaatkan air dan nutrisi.

Setelah benih sawi tumbuh, lalu diletakan
di dalam lubang lubang pipa yang sudah dibuat. Sekitar 1,5 bulan baru sayuran
bisa di panen. Hasil panen akan diberikan ke warga Lansia dan sebagian lainnya
dibelikan benih sayuran lagi untuk dibudidaya hidroponik.

Kegiatan ini merupakan kolaborasi Komunitas
lansia berdaya binaan Rumah Zakat dengan KWT Selendang Ratu binaan Dkp3 kota
Depok.

“Terima kasih kepada donatur Rumah
Zakat yang telah memberikan perhatian kepada Lansia di RW05, semoga Donatur
Rumah Zakat semakin sukses dan Jaya.” Ujar Fitri kader lansia.

Tujuan Ramah Lansia di Desa Berdaya Ratu
Jaya adalah menjadikan lansia sehat, aktif, mandiri dan produktif.

Newsroom

Dwi Setyo Nugroho/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0