RUMAH ZAKAT ACTION BANJARMASIN IKUTI APEL GABUNGAN SIAP SIAGA BENCANA

oleh | Mar 25, 2022 | Berita

rumah zakat action

Tim Rumah Zakat Action mengikuti apel gabungan kesiap siagaan menghadapi bencana yang bertempat di lapangan Taman Kamboja, Banjarmasin, Senin (22/11) pagi.

Banjarmasin – Tim Rumah Zakat Action mengikuti apel gabungan kesiap siagaan menghadapi bencana yang bertempat di lapangan Taman Kamboja, Banjarmasin, Senin (22/11) pagi.

Apel gabungan kesiap siagaan menghadapi bencana digelar oleh BPBD Kota Banjarmasin ini dipimpin langsung oleh walikota Banjarmasin, Ibnu Sina. Dihadiri juga oleh unsur TNI, Polri dan relawan gabungan lainnya.

Dalam arahannya, walikota menyebut apel ini bertujuan untuk mengkoordinasikan seluruh eleman dalam kesiap siagaan menghadapi bencana banjir.

Mengingat sebagaimana dirilis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pada Peta Potensi Banjir, Kota Banjarmasin termasuk dalam zona kuning atau menengah pada Bulan November 2021 sampai dengan Bulan Januari 2022.

“Oleh karena itu sangat diperlukan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana agar pengalaman kita pada banjir di awal tahun lalu dapat diantisipasi,” ucap Ibnu Sina.

“Jadi kita berharap ada satu koordinasi, satu komando. Agar saat menghadapi bencana nantinya bisa tertangani dengan baik dan efektif,” bebernya.

Sementara itu, koordinator tim relawan Rumah Zakat Action Banjarmasin, Khairil Anwar menuturkan, timnya siap diturunkan untuk penanggulangan bencana di kota Banjarmasin.

“Terimakasih kami ucapkan kepada pemerintah kota karena telah melibatkan para relawan dalam kesiap siagaan menghadapi bencana. InsyaAllah kami siap berkontribusi dan berkolaborasi,” pungkasnya.(*)

Newsroom

Andri Amro/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0