RINGANKAN DERITA STROKE EMAN MELALUI BANTUAN KESEHATAN

oleh | Mar 10, 2015 | News

RZ LDKO CilegonBANDUNG. Sebagai bentuk kepedulian terhadap para penderita penyakit berat di lingkungan sekitar, RZ Cabang Bandung salurkan bantuan titipan para donaturnya, kepada Bapak Eman, salah seorang penerima manfaat yang tengah menderita stroke bernama pada hari Senin (09/03).

Bantuan tersebut berupa bantuan tunai, yang diserahkan oleh relawan RZ kepada pihak keluarga yang diwakili oleh putera beliau di kediamannya di Jalan Rajawali Timur, Kelurahan Ciroyom, Kecamatan Andir, Kota Bandung.

Puteranya menuturkan, bahwa bapaknya menderita stroke sejak 4 bulan lalu yang diawali dengan pusing kemudian tidak sadarkan diri. “Selama beberapa minggu ia telah dirawat di Rumah Sakit di Bandung, hingga kemudian ia dirawat oleh keluarganya sekarang,” ucap Jajat.

Dia sangat berterima kasih atas bantuan yang telah membantu meringankan beban berobat ayahnya. “Semoga RZ dan para donaturnya senantiasa dilimpahi keberkahan dan kesehatan yang prima,” pungkasnya.***

Newsroom/Wahyudin
BandungRINGANKAN DERITA STROKE EMAN MELALUI BANTUAN KESEHATANRINGANKAN DERITA STROKE EMAN MELALUI BANTUAN KESEHATAN

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0