Batam – Program Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) adalah salah satu wujud kepedulian Rumah Zakat kepada masyarakat yang membutuhkan. Kali ini, relawan Rumah Zakat menyerahkan bantuan kepada Firdaus, seorang imam di mushola Al-Mujahidin, Kota Batam.
Pada Selasa, (18/03/2025), bantuan berupa material bahan bangunan dan upah tukang untuk renovasi rumah Firdaus. Sebelumnya atap rumah Firdaus mengalami kerusakan berat dan bocor.
Selama ini, Firdaus terpaksa harus tetap tinggal di rumah yang sudah tidak layak, dan memindahkan barang-barang setiap kali turun hujan agar tidak rusak terkena air hujan karena atapnya yang bocor cukup besar.
“Atap rumah kami sudah lama bocor, bahkan saat hujan kami harus memindahkan barang-barang agar tidak basah. Terima kasih atas bantuannya. Semoga Allah membalas kebaikan ini,” ungkapnya.
Setelah dilakukan renovasi rumah, Firdaus kini bisa tinggal dengan nyaman dan tidak perlu khawatir barang-barang rusak karena kehujanan. Dengan hadirnya program bantuan Rumah Tidak Layak Huni ini, Rumah Zakat berupaya menghadirkan hunian yang lebih layak, sehat dan aman bagi masyarakat yang membutuhkan, sehingga penerima manfaat dapat istirahat dan tidur dengan nyaman.
Newsroom
Supri Adi/Difa Lavianka