YOGYAKARTA. (28/03) Sebanyak 36 peserta perwakilan dari Aceh hingga Papua mengikuti “Leadership Training For Volunteer 2016″ yang diselenggarakan oleh Yayasan Komite Relawan Nusantara Jum’at 25 Maret hingga Minggu 27 Maret 2016. Yayasan Komite Relawan Nusantara sendiri merupakan sebuah yayasan yang dibentuk oleh RZ untuk menaungi para Relawan RZ yang saat ini tersebar di 36 kota.
Relawan Nusantara berdiri sebagai wadah atau sarana yang sengaja disiapkan khususnya bagi para pemuda Indonesia dalam membuka peluang untuk membentuk pribadi-pribadi tangguh, kreatif, inovatif, berkomitment, bersemangat dan berjiwa sosial tinggi, dapat berbagi kemanfaatan potensi diri, bersama-sama belajar, menempa diri, beraksi dan menebar manfaat untuk masyarakat agar lebih baik, mandiri dan berdaya guna.
Setiap pertiga bulan, pengurus Relawan Nusantara Pusat melakukan penilaian terhadap seluruh cabang. Kategori penilaian tersebut terdiri dari cabang dengan program terbaik, cabang yang paling kreatif, cabang yang eksis di Media, cabang yang paling cepat dan tanggap dalam siaga bencana, dan cabang yang paling cepat dalam menyelesaikan laporan kegiatan.
Berdasarkan penilaian-penilaian tersebut yang telah dipantau semenjak awal Januari hingga Maret, disela-sela kegiatan “Leadership Training For Volunteer 2016” pengurus Relawan Nusantara mengumumkan cabang terbaik dan cabang terbaik tersebut berhak diraih oleh cabang Relawan RZ Surabaya.
“Selamat kami ucapkan kepada Relawan RZ Cabang Surabaya, semoga prestasi ini bisa terus dipertahankan dan ditingkatkan kembali. Untuk cabang yang lain agar banyak belajar dari cabang Surabaya. Sekali lagi selamat buat cabang Surabaya” Ujar Herlan, Koordinator Relawan Pusat.
Pada kesempatan tersebut, Andre selaku Koordinator Relawan Cabang Surabaya mengucapkan rasa syukur yang mendalam kepada Allah SWT dan mengucapkan ribuan terima kasih kepada seluruh rekan-rekan Relawan Surabaya atas dedikasi dan kontribusi selama ini. Andre juga mengajak seluruh cabang relawan yang tersebar di 36 cabang se Indonesia untuk berbuat lebih baik lagi.
“Alhamdulillah… terima kasih saya ucapkan kepada tim saya Relawan Surabaya yang sudah berkontribusi dengan sangat baik untuk kebahagiaan umat dan semoga kedepan kita seluruh relawan se-nusantara khususnya Relawan Surabya bisa terus istiqomah dan berkontribusi lebih baik lagi untuk umat. Ingatlah tujuan utama kita adalah meraih ridho Allah untuk kebahagiaan umat bukan hanya sekedar menjadi yang terbaik” Tutup Andre.***
Newsroom/Anto
Yogyakarta