RELAWAN RZ PONTINAK DIBEKALI KETERAMPILAN TANGGAP BENCANA

oleh | Feb 24, 2015 | News

RZ LDKO CilegonPONTIANAK. Sebelum melakukan aksi yang sebenarnya di lapangan, semua relawan RZ wajib mendapatkan pembekalan dengan segenap pengetahuan. Tujuannya untuk menambah wawasan para relawan, agar dapat mengetahui segala hal yang harus dilakukan saat melakukan aksi di lapangan. Oleh karena itu, untuk para relawan RZ dibekali segenap ilmu pengetahuan dalam kegiatan Kampus Relawan RZ.

Kampus Relawan kali ini membahas materi mengenai “Kesiapsiagaan Bencana”. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu (22/02), para relawan RZ Pontianak mendapat suguhan materi dari Koordinator Relawan RZ Pontianak, yakni Sri Yuniarti atau biasa dipanggil kak Yuyun.

Dalam kesempatan tersebut, para relawan diberi pembekalan mengenai hal-hal yang harus dilakukan terkait kebencanaan yang meliputi prabencana, saat bencana terjadi, dan pasca bencana, dan tentunya bagaimana cara menolong korban bencana. “Tidak hanya pemberian materi saja, para relawan diajak untuk melakukan simulasi membantu korban bencana dan apa yang semestinya dilakukan oleh para relawan saat menghadapi kondisi bencana,” tutur Yuyun.

Diakhir acara seluruh peserta kampus relawan diminta testimoni tentang kegiatan tersebut. Salah satunya Keysi yang menuturkan bahwa agenda Kampus Relawan yang diikutinya sangat memberi banyak ilmu, materinya langsung disampaikan oleh yang sudah berpenngalaman dan sangat bermanfaat bagi dirinya.***

Newsroom/Anwar Abdullah
PontianakKAMPUS RELAWAN PONTIANAKKAMPUS RELAWAN PONTIANAK