[:ID]RELAWAN RUMAH ZAKAT BANDUNG DAN SUKABUMI GELAR LATIHAN GABUNGAN[:en]RUMAH ZAKAT'S VOLUNTEER BANDUNG AND SUKABUMI CONDUCTED JOINT TRAINING[:]

oleh | Mei 16, 2017 | News

[:ID]RELAWAN RUMAH ZAKAT BANDUNG DAN SUKABUMI GELAR LATIHAN GABUNGANSUKABUMI. Relawan Rumah Zakat Bandung – Sukabumi mengadakan Latihan Gabungan di Rusunawa Kota Sukabumi dengan mengangkat tema “Gempa yang mengakibatkan Kebakaran”. Latihan tersebut diselenggarakan pada Sabtu, (13/05) dan dimulai pukul 10.00 WIB. Acara diawali dengan tilawah dan sambutan dari pihak BPBD Kota Sukabumi selaku pemateri.

Materi pertama membahas tentang bagaimana kronologi kebakaran yang biasanya terjadi dan cara menanggulanginya yang disampaikan oleh Drs. Ahdar Somali (Kasi Logistik BPBD). Materi ke-2 disampaikan oleh Suherman, beliau menyampaikan tentang APD dan macam-macam peralatan yang digunakan memadamkan api, serta apa saja yang dapat menyebabkan terjadinya kebakaran. Selain itu, Suherman menjelaskan bagaimana gempa juga dapat mengakibatkan terjadinya kebakaran.

Selain mendapatkan materi, relawan juga melakukan simulasi yang dimulai dengan munculnya suara ledakan di lantai 3 gedung Rusunawa. Dalam kegiatan tersebut relawan melibatkan warga Rusunawa , hal tersebut bertujuan untuk memberikan edukasi, sehingga bisa memberikan manfaat kepada warga setempat. Latihan Gabungan tentang kebencanaan berakhir pada pukul 16.00 WIB.

Pada malam harinya, Relawan Nusantara Rumah Zakat Bandung – Sukabumi yang berjumlah 18 orang mengisi waktu dengan melakukan kajian tentang “Pola Menggapai Ridho Allah” dan persiapan menuju bulan ramadhan yang disampaikan oleh Dede Isnandar selaku pemateri. Latihan Gabungan tersebut ditutup dengan rihlah ke Curug Sawer Sukabumi.

Newsroom/Dian Ekawati

Sukabumi [:en]RELAWAN RUMAH ZAKAT BANDUNG DAN SUKABUMI GELAR LATIHAN GABUNGANSUKABUMI. Rumah Zakat’s Volunteers Bandung and Sukabumi conducted the joint training in Rusunawa Sukabumi City with themed “Gempa yang mengakibatkan kebakaran”. Saturday, (13/05) and started at 10.00 WIB. the event started with the reciting Al-Quran and reception speech from BPBD Sukabumi as the speaker in this training.

The first material discusses was how the fire chronology that usually occurs and how to handle it delivered by Drs. Ahdar Somali (Head of Logistics BPBD). The second material was delivered by Suherman, he told about APD and the various equipment used to extinguish the fire, as well as anything that could cause a fire. In addition, Suherman explained how an earthquake can also cause a fire.

In addition to getting the material, volunteers also perform simulations that begin with the emergence of explosive sounds on the 3rd floor of Rusunawa building. In these activities volunteers involve Rusunawa residents, it aims to provide education, so it can provide benefits to local residents. The Joint Training on Disaster ends at 4pm.

In the evening, volunteers Nusantara Rumah Zakat Bandung – Sukabumi numbered 18 people to fill the time by doing a study of “Menggapai Ridho Allah” and preparation for the month of Ramadan delivered by Dede Isnandar as the speaker. The Joint Training is closed by rihlah to Sawer Waterfall Sukabumi.

Newsroom / Dian Ekawati
Sukabumi[:]